Senin, November 05, 2018
PRASBHARA REST PROBOLINGGO KOTA
|
Logo Pertikaracab |
Bharata Bayuangga – Perkemahan Bhakti Saka Bhayangkara Tingkat Cabang (Pertikaracab) Kota Probolinggo Tahun 2018, yang digelar mulai tanggal 2 s.d. 4 November 2018, di Mapolres Probolinggo Kota. Acara ini merupakan perkemahan Bhakti Saka Bhayangkara yang pertama kali diadakan oleh Saka Bhayangkara Polres Probolinggo Kota. Pada hari jum’at (2/10) para peserta Pertikaracab melakukan registrasi yang diikuti oleh tiap perwakilan sekolah SMA/MA sederajat se-Wilayah Hukum Polres Probolinggo Kota.
|
Penyambutan Tamu Saka Oleh Kapolres Probolinggo Kota |
Pertikaracabang Polres Probolinggo Kota tahun 2018 mengambil tema “Saka Bhayangkara sebagai mitra kamtibmas dan pelopor keselamatan berlalulintas, anti narkoba, anti radikal, serta bijak dalam bermedia sosial”. Pada hari Sabtu (3/10) pukul 07.00 WIB, resmi dibuka oleh Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Alfian Nurrizal S.H, S.IK, M.Hum. Kemudian dilanjutkan dengan proses penyiraman yang dilakukan oleh Bapak Kapolres Kota Probolinggo dan dilanjutkan dengan drama kolosal yang tergabung dari beberapa aksi seperti seni tari, semaphore, bela diri, refling, dan senam Yo Ayo Yoo yang diikuti seluruh peserta dan panitia Pertikara Cabang Polres Probolinggo Kota.
Setelah upacara selesai, peserta Pertikaracab mendapatkan beberapa suguhan materi diantaranya, Tertib Lalu Lintas, Narkoba, Anti Radikal, dan Kamtibmas. Dan tak lupa pula dilakukannya malam keakraban di mana kita menyuarakan yel-yel dari ambalan masing- masing.
Menginjak hari terakhir, apel penutupan berjalan dengan lancar dengan diikuti pelaksanaan pembayatan badge Saka Bhayangkara kepada para anggota baru. Kemudian juga dilanjutkan dengan pembagian reward kepada peserta dan panitia yang memiliki kriteria tertentu.
|
Anggota Putra |
|
Anggota Putri |