Kamis, 14 Januari 2016

Krida Lantas - Pengetahuan Ketertiban Berlalu Lintas

Bharata Bayuangga News – Macet adalah momok bagi semua pengendara. Problema kemacetan ini sudah menjadi problem di berbagai negara yang jumlah penduduknya besar & penggunaan kendaraan sangat tinggi. Kemacetan bisa terjadi tiap saat, entah karena alasan volume kendaraan yang padat, ada Laka Lantas, atau sebab2 lainnya. Macet bisa juga terjadi di jalan bebas hambatan (jalan tol) sekalipun.

Namun di Jerman, ada satu peraturan yang mewajibkan seluruh pengguna jalan Autobahn (sebutan jalan tol di Jerman) harus menepi ke lajur bahu kiri dan kanan jalan apabila ada kondisi macet di jalan tol tsb. Di Jerman, Autobahn adalah jalan bebas hambatan tak berbayar (gratis) & satu-satunya di dunia jalan tol yang tidak memiliki batas kecepatan maksimum. Autobahn adalah jalan yang menghubungkan antar kota di Jerman & jalan darat antar negara Eropa. Menurut pemerintah Jerman, tingkat kecelakaan di Autobahn sangat kecil & bisa dianggap tidak pernah ada. Keunikan lain dari Autobahn adalah kita DILARANG berhenti di bahu jalan kecuali kendaraan kita rusak berat, motor boleh masuk jalan Autobahn. Rekor kecepatan tertinggi di Autobahn dipegang oleh BMW M-6 dengan kecepatan 330 kmpj. Bayangkan, di jalan tol yang tidak memiliki batas kecepatan maksimum tapi tingkat kecelakaannya sangat rendah bahkan nihil. Satu lagi, pengendara di Autobahn ga perlu kuatir kehabisan bensin di Autobahn karena Pemerintah Jerman telah menyediakan SPBU di tiap 35 km.

Perhatikan bagaimana tertibnya pengguna jalan Autobahn di foto ini. Saat ada hambatan di depan hingga menyebabkan macet semua pengendara dengan tertib dan patuh menepi di bahu kiri & kanan jalan. Tidak ada satu pun kendaraan yang mencoba menyelak, menerobos masuk atau jalan sebelum diperintah oleh petugas Autobahn Polizei (Highway Patrol Police). Kewajiban menepi di bahu kiri-kanan jalan tol adalah untuk memberikan ruang/jalan di bagian tengah untuk kendaraan petugas polisi atau medis untuk mengurai kemacetan.

Memang di Jerman masyarakatnya semua sangat tertib dengan aturan2 lalu lintas & safety jalan raya. Mereka sangat takut jika melanggar. Apakah masyarakat Indonesia bisa? Pasti bisa!! Harus bisa!! Tinggal kembali pada diri kita sendiri....mau ga diatur supaya tertib & selamat???
AYO REVOLUSI MENTAL DENGAN TERTIB BERLALU LINTAS, BRO-SIS!!!
Salam Pramuka,
Salam Prasbhara,
Salam Satu Aspal,

0 comments:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites